BUNTOK, inikalteng.com – Personel Polsek Dusun Selan (Dusel), jajaran Polres Barito Selatan (Barsel), mengimbau kepada masyarakat Hindu Kaharingan yang sedang melaksanakan ritual Bokas (hajatan dan pemberian sesajen) di perbatasan Desa Kalahien dan Desa Pararapak, Kecamatan Dusel, Kabupaten Barsel, agar tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes), guna mengantisipasi penyebaran Covid-19.
Imbauan itu disampaikan Kapolsek Dusel Iptu Suranto SH melalui Bhabinkamtibmas Desa Kalahien Bripka Yogi FS SIKom di sela-sela melaksanakan patroli di perbatasan desa setempat, Kamis (3/6/2021).
“Kami sudah menganjurkan agar dalam pelaksanaannya, panitia harus menyediakan tempat mencuci tangan, menyediakan masker untuk tamu undangan apabila tidak ada yang menggunakan masker, serta melarang berkerumun,” ujar Yogi.
Dia mengakui, sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat, pihaknya siap dan bersikap tegas untuk menyambangi dan memberikan peringatan kepada masyarakat yang melaksanakan ritual keagamaan yang sifatnya melibatkan orang banyak.
“Apabila ada warga desa yang melakukan acara hajatan atau ritual seperti ini yang sifatnya mengundang orang banyak, kami langsung memberikan arahan dan mengajak mereka untuk ikut serta memutus mata penyebaran Covid-19,” kata Bripka Yogi. (hly/red)