KASONGAN, inikalteng.com – Pelaksanaan percepatan vaksinasi terus digalakkan Pemerintah melalui jajaran terkait. Tak terkecuali di wilayah Kabupaten Katingan, vaksinasi terus diupayakan dapat segera mencapai target. Pihak kepolisian dan TNI pun selalu siaga melakukan pengamanan.
Terbaru, Pemerintah Kabupaten Katingan melalui Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Kesehatan setempat menyelenggarakan vaksinasi massal tiga desa/kelurahan di wilayah Kecamatan Tewang Sanggalang Garing (TSG), yaitu Desa Bangkuang, Kelurahan Pendahara dan Desa Tewang Manyangen, Senin (10/1/2022).
Dari sisi pengamanan, Polsek TSG dan Pulau Malan bersama aparat TNI setempat terjun langsung ke lapangan untuk memastikan pelaksanaan vaksinasi massal berjalan dengan aman, lancar dan tanpa hambatan yang berarti.
Kapolres Katingan AKBP Paulus Sonny Bhakti Wibowo melalui Kapolsek TSG dan Pulau Malan, IPTU Arie Indra Susilo yang turut melakukan pengawasan vaksinasi massal mengatakan, para calon penerima Vaksin terlebih dahulu di periksa kondisi kesehatannya serta catatan medis.
Kemudian, apabila memenuhi syarat maka dilakukan penyuntikan Vaksin Covid-19, setelah itu menunggu selama 30 Menit untuk mengetahui reaksi dari pada vaksin tersebut, setelah diketahui bahwa penerima vaksin dalam kondisi baik barulah selanjutnya diperkenankan untuk meninggalkan tempat.
“Pengamanan terus kita lakukan untuk menjamin pelaksanaan vaksinasi massal berjalan dengan mulus. Ini sebagai wujud komitmen Polri terlibat dalam percepatan penanganan penyebaran Covid-19,” kata Kapolsek via seluler, Selasa (11/1/2022).
Kapolsek Arie mengucap syukur selama pelaksanaan vaksin tidak ada kendala. Dimana sebanyak 143 warga di Kecamatan Tewang Sanggalang Garing berhasil disuntik vaksin. (red)