PT Mustika Sembuluh Dirikan Posko Pemantauan dan Pengecekan Covid-19

SERUYAN –  Memerangi penyebaran virus korona atau Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di Kalteng terus dilakukan banyak pihak. Salah satunya, PT Mustika Sembuluh.

Perusahaan besar swasta (PBS) yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit ini, mendirikan posko pemantauan dan pencegahan virus korona. Posko tersebut, berada di Jalan Sudirman Km 62, Desa Bangkal, Kecamatan Seruyan Raya, Kabupaten Seruyan.

Baca Juga :  Pemkab Kapuas Gelar Rakor Evaluasi Pelaksanaan PPKM Level 4

Group Estate Manager PT Mustika Sembuluh Eko Yuliadi, Kamis (9/4/2020), mengatakan, pendirian posko sebagai bentuk kepedulian perusahaan untuk membantu pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19.

“Pendirian posko ini merupakan salah satu bentuk kepedulian PT Mustika Sembuluh untuk mendukung kebijakan Pemerintah Kabupaten Seruyan. Utamanya memantau keluar masuk orang dan kendaraan, yang melintas di wilayah ini,” kata Eko Yuliadi.

Baca Juga :  Batas Kewenangan Pengelolaan SDA di Laut Dibahas Bersama Kemendagri

Ia menjelaskan, posko pemantauan dan pencegahan virus korona ini sudah fungsional.

Tidak hanya itu, Eko Yuliadi juga berharap kepada masyarakat, khususnya di Kabupaten Seruyan, dapat mematuhi anjuran pemerintah untuk tetap berada di rumah, menghindari kerumunan, dan selalu mencuci tangan menggunakan sabun di air mengalir.

Baca Juga :  Polres Bartim Lakukan Penyidikan Atas Tewasnya Anggota TBBR

“Peranserta kita semua sangat penting untuk memutus mata rantai penyebaran virus korona di Provinsi Kalimantan Tengah umumnya, dan Kabupaten Seruyan khususnya,” tutup Eko Yuliadi. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA