PALANGKA RAYA – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar diskusi forum Pemimpin Redaksi (Pemred), Rabu (21/10/2020). Kegiatan tersebut diselenggarakan di Hotel Neo Palangka Raya.
Diskusi forum pemred tersebut dengan tema “menjawab tantangan perkembangan teknologi 4.0 melalui diskusi bersama guna mencari solusi atas persoalan yang dihadapi media masa”.
Narasumber dalam kegiatan tersebut yakni, Arbandi mewakili Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Provinsi Kalteng serta Novianto Eko Widodo selaku Akademisi dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Muhamadiyah Palangka Raya.
Ketua PWI Provinsi Kalteng HM Haris Sadikin mengatakan, persoalan pers di masa mendatang sangat komplek. Persaingan tidak hanya sesama antarmedia, tetapi persaingan antara pers dengan media sosial di era digital.
“Dengan permasalahan yang komplek ini perlu diskusikan dan bahas bersama untuk bagaimana menghadapi tantangan ini,” kata Haris Sadikin.
Meski memiliki permasalahan yang komplek, namun Pemimpin Redaksi Surat Kabar Harian Palangka Post mengakui media massa masih memiliki keunggulan.
“Kita sebagai kalangan pers masih mendapat kepercayaan lebih dari masyarakat, ketimbang media sosial,” tambahnya.
Ia berharap melalui forum diskusi pimred ini bisa menjadi sebuah kekuatan ketika menjalin kerja sama dengan pihak pemerintah maupun swasta, serta untuk menyatukan media dalam menunjang kebebasan pers dan menunjang perkembangan perusahaan media massa ke depan. (red)