oleh

PWI Mura Bersama Polsek Latup Bagikan Masker

MURUNG RAYA – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Murung Raya (Mura) bersama Polsek Laung Tuhup (Latup), Polres Mura, melakukan aksi sosial membagikan masker ke para pedagang di Pasar Muara Laung, Kelurahan Muara Laung, Kecamatan Laung Tuhup.

Baca Juga :  Wakil Wali Kota Ajak Pelajar Berkunjung ke Kebun Buah Larossa

Kegiatan yang dilaksanakan, Sabtu (12/9/2020) pagi, dilakukan tidak lain sebagai dukungan terhadap program Murung Raya Bermasker, untuk memutus mata rantai penularan Covid-19. Terlebih di wilayah itu, menjadi zona merah penyebaran Covid-19.

“Pembagian masker ini, dilatarbelakangi Muara Laung menjadi zona merah penyebaran Covid-19. Khususnya para pedagang yang sebelumnya sempat terkonfirmasi positif Covid-19,” ujar Trisno.

Baca Juga :  Ratusan Massa Ormas AMNBB Gelar Aksi Damai di DPRD Bartim

Sementara itu, Kapolsek Latup Iptu Jadiman, menyampaikan jika pihaknya sangat  mendukung program Murung Raya Bermasker. Bahkan Polsek Latup, mengampanyekan agar masyarakat tetap disiplin bermasker.

“Kami berterima kasih kepada PWI, yang mendukung agar masyarakat di Muara Laung tetap menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah. Kita harus bersama dalam memutus mata rantai Covid-19,” Pungkas Iptu Jadiman. (red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA