PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Rektor Universitas Palangka Raya (UPR), Prof. Dr. Ir. Salampak, MS menyalurkan alat penunjang kerja kepada seluruh unit kerja di Aula Rahan, Lantai II, Gedung Rektorat setempat, Jumat (19/1/2024).
“Alat penunjang kerja disalurkan sebagai bentuk kepedulian kita, supaya mereka dapat merasakan langsung insentif dari pencapaian yang diperoleh kampus ini,” ucapnya.
Dia juga berpesan seluruh unit harus bersiap terutama agenda penerimaan mahasiswa baru baik dari jalur SNBP, SNBT dan jalur mandiri pada tahun 2024.
“Setiap unit kerja dituntut untuk selalu kompak dan menjaga etos kerja yang baik, sembari tetap maksimal dan konsisten dalam tugas utamanya memberi pelayanan kepada stakeholder utamanya mahasiswa,” tuturnya.
Sementara itu, Plt Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Drs. Darmae Nasir, M.A., M.Si., Ph.D menyampaikan bahwa pengadaan alat penunjang kerja bersumber dari dana insentif atas penghargaan pencapaian indikator kinerja utama.
“Unit kerja di lingkungan Universitas Palangka Raya akan mendapatkan alat penunjang kerja berupa personal computer, proyektor, dan scanner,” tutupnya.
Penulis : Nopri
Editor : Zainal