Usai Dilantik Gubernur Kalteng, Agustiar Sabran
PALANGKA RAYA,inikalteng.com-Gubernur Kalimantan Tengah, Agustiar Sabran didampingi Wagub Kalteng, Edy Pratowo melantik Rizky Aditya Putra, S.E., M.M., dan Abdul Hamid sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lamandau untuk masa jabatan 2025-2030, di Aula Jayang Tingang, Senin (24/3/2025).
Agustiar Sabran mengucapkan selamat kepada pasangan kepala daerah yang baru dilantik dan menekankan pentingnya amanah yang diberikan oleh masyarakat.
“Dalam hal ini berpesan agar kepemimpinan di Lamandau dijalankan dengan kerja keras, penuh tanggung jawab, serta semangat melayani yang tulus dan ikhlas,” ucapnya.
Selain itu ada beberapa hal yang perlu menjadi perhatian seluruh kepala daerah di Kalimantan Tengah. Salah satunya adalah pentingnya kerja sama dan kolaborasi dengan semangat Huma Betang demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya masyarakat Dayak dan Kalimantan Tengah pada umumnya.
Selain itu, meminta agar kebijakan daerah selaras dengan program nasional seperti Asta Cita Presiden, termasuk swasembada pangan, program makan bergizi gratis, dan pencegahan stunting.
“Di tengah efisiensi anggaran, program yang manfaatnya langsung dirasakan masyarakat harus menjadi prioritas, seperti pendidikan, kesehatan, ketahanan pangan, infrastruktur, dan kesejahteraan ekonomi,”tambahnya.
Tidak kalah pentingnya optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan pemanfaatan sumber daya alam (SDA) lokal secara bijak. Menjelang Hari Raya Idulfitri, menginstruksikan pemerintah daerah untuk memastikan stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok serta kelancaran arus mudik.
“Di tengah potensi bencana alam akibat perubahan iklim ekstrem. Sampai April, hujan masih akan terjadi di Kalimantan Tengah,” tuturnya.
Koordinasi lintas sektor harus ditingkatkan untuk mengurangi risiko banjir. “Namun, di sisi lain, kita juga harus tetap waspada terhadap ancaman kebakaran hutan dan lahan (Karhutla),”ungkapnya.
Penulis : Ardi
Editor : Ika