Sejumlah Program Prioritas Belum Terakomodir di Tasik Payawan

KASONGAN, inikalteng.com – Pj Bupati Katingan Saiful didampingi ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Katingan Ny Sumiati Saiful membuka dan memberikan arahan pada Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Tasik Payawan, Kabupaten Katingan, belum lama tadi.

Kegiatan dilaksanakan di Aula kantor kecamatan Tasik Payawan, yang dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Organisasi Perangkat Daerah, para tokoh masyarakat, perwakilan dari berbagai kelompok dan tokoh agama.

Dalam sambutannya, Pj Bupati Katingan menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh peserta musrenbang atas keterlambatnya mengikuti kegiatan musrenbang dikarenakan harus menghadiri kegiatan yang sama pentingnya, sehingga beliau harus terlebih dahulu menghadiri kegiatan tersebut, kemudian dilanjutkan dengan mengikuti kegiatan musrenbang.

Baca Juga :  Ratusan Mahasiswa di Palangka Raya Minta Anggota DPR-RI Dapil Kalteng dan DPRD Kalteng Tolak UU Omnibus Law

Pada sesi pertama kegiatan ini dipimpin oleh Staf Ahli Bidang Hukum, Politik, dan Pemerintahan kegiatan dipimpin oleh Staf Ahli Bidang Hukum, Politik, dan Pemerintahan mewakili Pj Bupati Katingan untuk memberikan arahan penting dalam merumuskan rencana pembangunan di tingkat kecamatan.

Camat Tasik Payawan, Bambang Seruyanto menyampaikan paparan rancangan usulan prioritas kecamatan tahun 2025 yang dirangkum dari kebutuhan seluruh desa yang ada di wilayah Kecamatan Tasik Payawan, meliputi perbaikan dan peningkatan infrastruktur, pendidikan, kesehatan, pertanian dan peningkatan sarana prasarana di kecamatan dan desa-desa.

Baca Juga :  Dies Natalis, FK-UPR Rintis Prodi Diploma

Usai penyampaian paparan rancangan usulan prioritas kecamatan tahun 2025, kegiatan dilanjutkan dengan mendengarkan paparan rancangan awal rencana kerja perangkat daerah tahun anggaran 2025 yang disampaikan oleh perangkat daerah Kabupaten Katingan.

“Ada beberapa program kerja OPD yang belum terakomodir dalam usulan prioritas kecamatan, seperti program BPJS gratis bagi masyarakat kurang mampu, program BPJS tenaga kerja, program peningkatan sumber daya manusia melalui pelatihan yang diadakan oleh Dinas terkait seperti pelatihan menjahit, otomotif dan lain-lain,”ungkap Bambang Seruyanto.

Baca Juga :  Desa Tumbang Kuai di Katingan Hulu Sangat Memerlukan Perhatian Pemerintah

Pada sesi kedua, Pj. Bupati Katingan memimpin kegiatan Musrenbang, para peserta dengan antusias memberikan masukan dan usulan mengenai berbagai aspek pembangunan di desa masing-masing. Selain infrastruktur dan pembangunan secara fisik, para kepala desa juga menyampaikan usulan terkait kebutuhan di desa mereka diantaranya permintaan tenaga kesehatan bidan.

“Karena akses jalan menuju desa kami sering banjir dan kalau pun bisa dilewati akan sulit dilalui sehingga apabila ada ibu hamil yang mau melahirkan, bisa melahirkan dijalan,” ungkap salah seorang peserta.

Penulis : Fran
Editor : Yohanes F. Dodie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA