Sinkronisasi Program Terkait Listrik

PALANGKA RAYA,inikalteng.com – Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Kalteng, Vent Christway menyampaikan rapat koordinasi forum kelistrikan ajang sinkronisasi program terkait listrik.

“Dalam rangka melakukan sinkronisasi dan koordinasi dalam pembangunan kelistrikan daerah di Kalteng,” ungkapnya saat Rapat Koordinasi Forum Kelistrikan Provinsi Kalteng Tahun 2023, di Aula Eka Hapakat (AEH), Rabu, 6 Desember 2023.

Baca Juga :  Awal 2024, Dinas ESDM Kalteng Gelar Silaturahmi

Ia mengungkapkan tujuan rapat untuk mempercepat pembangunan kelistrikan, guna meningkatkan Rasio Elektrifikasi dan Rasio Desa Berlistrik.

Selain itu rapat koordinasi bertujuan untuk menunjang pertumbuhan ekonomi dan infrastruktur di wilayah Provinsi Kalteng.

Baca Juga :  Ary Egahni Serap Aspirasi Organisasi Mahasiswa dan Pemuda

Sebagai informasi, Pemprov Kalteng mencatat Rasio Desa Berlistrik PLN di Kalteng sampai bulan Mei 2023 sebesar 72,31 persen, sebanyak 435 Desa Belum Berlistrik PLN dari 1.571 Desa.

Kemudian pada tahun 2023 sampai bulan September telah meningkatkan Rasio Desa Berlistrik menjadi 73,65 persen, dan Rasio Elektrifikasi 94,53 persen, dimana 414 Desa Belum Berlistrik PLN.

Baca Juga :  Waktu Pendaftaran Cabup-Cawabup Sudah Dekat

Penulis : ardi

Editor : Ika

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA