KUALA KURUN, inikalteng.com – Tabligh akbar dan doa bersama untuk negeri yang diselenggarakan oleh Kepolisian Resor (Polres) bersama Pemerintah Daerah setempat di taman Kota Kuala Kurun mendapat apresiasi dari kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gumas.
Acara Tabligh akbar ini dalam rangka memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 Hijriah dengan mengundang guru besar Al-Habib Achmad Bin Edrus Al Habsyi dari Pasuruan, Jawa Timur dan Al-Habib Ismail Bin Yahya Al Balghaist dari Kapuas, Kalimantan Tengah.
“Saya sangat merespon gagasan Polres dan Pemda setempat untuk kegiatan tablig akbar dan doa bersama untuk negeri, khususnya di Kabupaten Gumas. Saya juga mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut,” ujar H Rahmansyah, Anggota DPRD Gumas di Kuala Kurun, Sabtu (12/11/2022).
Diakui Rahmansyah, kegiatan ini sangat baik dan positif untuk meningkatkan toleransi dan menghormati antar umat beragama. Diharapkan kegiatan ini akan terus berlanjut dalam acara yang berbeda dengan menghadirkan ulama-ulama nusantara lainnya.
Politisi Golkar ini juga mengatakan kegiatan keagamaan seperti ini sangat dibutuhkan, karena dewasa ini kehidupan dipenuhi perbuatan yang tidak baik. Untuk itu dibutuhkan kegiatan-kegiatan yang dapat membentengi dari perbuatan yang tidak baik tersebut.
“Momentum ini sangat tepat untuk pesan moral kepada kita semua. Kedepannya saya berharap masyarakat ini selalu mengingatkan apa yang menjadi sejarah pejuang dulu tentang agama Islam kemerdekaan Indonesia,”tutup Anggota Komisi I DPRD Gumas. (hy/red4)