KUALA PEMBUANG, inikalteng.com – Pemerintah Kabupaten Seruyan disarankan untuk menambah jumlah tenaga penyuluh di wilayah setempat.
Permintaan itu disampaikan Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, Bambang Yantoko, Senin (9/5/2022).
Ia menjelaskan, keberadaan tenaga penyuluh sangat penting, terutama dalam meningkatkan produktifitas dan hasil pada sektor perikanan budidaya.
“Saya berharap agar adanya penamban jumlah tenaga penyuluh, sedangkan penempatan bisa dilakukan pada wilayah potensial,” kata Bambang Yantoko.
Salah satu wilayah potensial di Kabupaten Seruyan yakni Kecamatan Danau Sembuluh dan sekitarnya, karena selama ini cukup dikenal sebagai sentra penghasil ikan. Bahkan, potensi perikanan di wilayah ini, sangat menjanjikan.
“Keberadaan tenaga penyuluh ini sangat penting. Salah satiunya dapat akan memberi bimbingan terhadap masyarakat pembudidaya, sehingga memperoleh manfaat untuk meningkatkan hasil perikanan,” tutupnya. (dod/red3)