SERUYAN RAYA, inikalteng.com – Truk bermuatan Crude Palm Oil (CPO) mengalami kecelakaan di Jalan Trans Kalimantan, tepatnya di kilometer 68 wilayah RT 006 Desa Bangkal Kecamatan Seruyan Raya, Kabupaten Seruyan.
Akibat kejadian tersebut, membuat CPO atau minyak kepala sawit yang diangkut truk ini tumpah dan menggenangi parit di lokasi kejadian.
Sapanto, salah seorang warga setempat mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada malam Selasa (26/10/2021l sekitar pukul 19.00 WIB.
“Informasi yang saya ketahui, sebelum kejadian truk bermuatan CPO menyalip sebuah pick up dan tiba-tiba oleng lalu masuk ke parit di sekitar depan rumah saya,” terangnya, Rabu (27/10/2021).
Ia menambahkan, akibat kejadian itu minyak sawit mentah yang dibawa truk tumpah dan menggenangi parit sepanjang sekitar ratusan meter di kawasan kejadian.
Sementara itu, Mutmainah, salah seorang menambahkan, ia bersama anaknya sudah banyak mengumpulkan tumpahan minyak CPO yang mengalir di parit depan rumahnya.
“Kami mengumpulkan ini mas, nanti ada pembeli yang mengambil kesini dengan harga per jeriken 20 leter seharga Rp40.000,” terangnya.
Pantauan di lapangan, tumpahan minyak sawit tersebut dikumpulkan oleh puluhan warga sekitar di tempat kejadian dan dijual kembali. Dan disisi lain, akibat dari tumpahan CPO itu mengakibatkan terjadinya pencemaran lingkungan. (red)