Untung Sarankan Perusda Jadi Tumpuan Peningkatan Ekonomi

KUALA KURUN, Inikalteng.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Untung Jaya Bangas menyarankan kepada Perusda setempat harus berupaya untuk meningkatkan perekonomian daerah.

“Kami harapkan pengurus Perusda Gumas Perkasa yang baru harus mampu menjadi penunjang dalam meningkatkan ekonomi, terutama untuk memberikan PAD kepada Pemerintah Daerah,” kata Untung di Kuala Kurun, Jumat (27/5/2022).

Baca Juga :  Lurah Talaken Klarifikasi Soal Dugaan Pemotongan Hak Masyarakat

Politis Partai Demokrat Gumas ini meminta agar jajaran Perusda bisa membuat terobosan baru. Tidak hanya di sentra Industri Kecil Menengah (IKM) bidang furniture, namun bisa menjadikan usaha di sektor karet, kelapa sawit, dan pisang.

“Tujuan ini agar bisa meningkatkan pendapatan petani. Pasalnya selama ini dari penilaian di lapangan, yang banyak mendapatkan keuntungan bukanlah petaninya, namun pabrik. Perusda adalah aset, dan hal ini harus benar-benar diperhatikan,” pinta Untung.

Baca Juga :  Pemkab Gumas Diharapkan Serius Tangani Dana CSR dari PBS

Selain itu, Legislator Gumas ini telah merekomendasikan terkait permasalahan Perusda Gumas Perkasa untuk mempertanggung jawabkan manajemen lama terkait laporan keuangan hingga kinerjanya.

Kemudian ia juga merekomendasikan agar sentra IKM furniture di Sepang dikelola kembali oleh Pemda Gumas, baik mengelola keuangan dan manajemennya. Perusda Gumas Perkasa harus fokus pada penguatan perekonomian daerah, salah satunya bisa menampung hasil karet, pisang, kelapa sawit dan lainnya dari masyarakat.

Baca Juga :  Terbukti Selingkuh ASN Katingan Bisa Diberhentikan

“Kami juga ingin Perusda bisa melihat apa yang menjadi kebutuhan masyarakat. Banyak alternatif lain yang mampu meningkatkan taraf kehidupan publik. Dan yang perlu mendapat perhatian adalah legal standing dari item peningkatan PAD,” kata Untung. (hy/red4)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA