Upaya Pemulihan Ekonomi Masyarakat

Pemprov Kalteng Bantu Benur Udang Windu

SAMPIT, inikalteng.com – Upaya memulihkan perekonomian masyarakat, terus dilakukan Pemprov Kalteng. Salah satunya sektor kelautan dan perikanan, dengan menyalurkan bantuan Benur Udang Windu kepada Kelompok Mekar Abadi di Desa Lampuyang, Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim).

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Kalteng Darliansjah, Kamis (2/12/2021), menuturkan, program bantuan Benur Udang Windu yang dilaksanakan, merupakan wujud kepedulian Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran melalui Pemprov Kalteng. Bantuan tersebut, sebagai upaya pemulihan ekonomi masyarakat akibat terdampak pandemi Covid-19.

Baca Juga :  Agus Siswadi : KIM Adalah Lembaga Layanan Publik Dari, Oleh, dan Untuk Masyarakat

“Bantuan berupa benur udang windu sebanyak 1.500.000 ekor, diserahkan oleh UPT PBAP Ujung Pandaran yang merupakan UPT Dinas Kelautan dan Perikanan Kalteng, yang berada di Kecamatan Teluk Sampit, kepada perwakilan kelompok Mekar Abadi, H Sabban,” ujarnya.

Baca Juga :  Demi Pengembangan Kapasitas TIM TPID, Wagub Kalteng Kunjungi Pemprov Jawa Timur

Melalui bantuan itu, diharapkan benur udang nantinya dapat sedikit meringankan beban dari pembudidaya udang di wilayah tersebut, di tengah kondisi pandemi covid yang sedang melanda. Selain bantuan benur udang windu, nantinya juga akan diserahkan bantuan pakan udang.

Baca Juga :  Masyarakat Diimbau Jaga Kondusivitas Pasca Pilkada

“Nanti akan kita serahkan bantuan berupa pakan udang sebanyak 1.000 kg, sehingga dengan adanya bantuan pakan tersebut pemeliharaan udang windu akan semakin membaik dan dapat berkembang tumbuh dengan optimal. Tentunya diharapkan dapat meningkatkan produksi udang windu di Kabupaten Kotawaringin Timur,” tutup Darliansjah. (MMC Kalteng/red2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA