KUALA KURUN, inikalteng.com – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 119 tahun 2024, secara resmi telah dibuka oleh Wakil Bupati Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Efrensia LP Umbing pada bulan Februari 2024 lalu.
“ Diminta kepada para camat, lurah, kades, dan seluruh masyarakat untuk bersama-sama membantu kegiatan TMMD, dengan ikut memelihara infrastruktur yang ada untuk peningkatan perekonomian,” kata Efrensia, belum lama ini.
Menurut Wakil Bupati Gumas, pelaksanaan TMMD secara reguler ini sangat membantu pemerintah daerah setempat untuk menunjang program pembangunan yang bersifat fisik dan non fisik.
Selain itu, Efrensia mengungkapkan pemda setempat telah menggelontarkan anggaran dana sebesar Rp1 miliar dari APBD Kabupaten untuk pelaksanaan kegiatan TMMD ke 119.
Terpisah, Dandim 1016/Plk Kolonel Czi Wiwid Wahyu Hidayat melalui Pabung Letkol Inf Mahsun Abadi mengatakan, TMMD suatu program terpadu antara TNI dan Pemda untuk mempercepat peningkatan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
Ditambahkan dia, kegiatan TMMD ini merupakan wujud perhatian dan kepedulian dari TNI AD, khususnya Kodim 1016/Plk. Terutama melaksanakan rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) kepada warga masyarakat yang membutuhkan.
Penulis : Heriyadi
Editor : Adinata