KUALA KAPUAS, inikalteng.com – Wakil Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor, mengikuti upacara peringatan Hari Lahir Pancasila yang dilakukan secara virtual melalui video converence, Selasa (/6/2021). Kegiatan bertempat di Aula Bappeda Kuala Kapuas ini dengan tema Pancasila Dalam Tindakan Bersatu Untuk Indonesia Tangguh.
Turut hadir Kepala Kejaksaan Negeri Kapuas Arif Raharjo, Dandim 1011/Klk Letkol Inf Ary Bayu Saputro, Ketua DPRD Kapuas Ardiansah, Kapolres Kapuas AKBP Manang Soebeti, dan Ketua Pengadilan Negeri Kuala Kapuas Haga Sentosa Lase.
Presiden RI Joko Widodo bertindak selaku Inspektur Upacara yang di gelar di Gedung Pancasila. Peserta upacara terdiri dari Pimpinan Lembaga Tinggi Negara, Menteri Kabinet Indonesia Maju, Lembaga Pemerintah Non Kementerian, Staf Khusus Presiden dan Kepala Staf.
Sedangkan secara virtual dihadiri oleh Gubernur, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi, Bupati atau Walikota dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten atau Kota se-Indonesia.
Presiden dalam sambutannya mengatakan, peringatan ini harus dimanfaatkan untuk memperokoh nilai-nilai Pancasila dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Kemudian semua harus mewaspadai meningkatnya rivalitas dan kompetisi, termasuk rivalitas antar pandangan, rivalitas antar nilai-nilai, dan rivalitas antar ideologi.
“Ketika konektivitas 5G melanda dunia, maka interaksi antar dunia juga semakin mudah dan cepat. Kemudahan ini bisa digunakan oleh ideologi-ideologi transnasional radikal untuk merambah ke semua pelosok Indonesia, ke seluruh kalangan dan ke seluruh usia, tidak mengenal lokasi dan waktu,” ucapnya.
Oleh karena itu, Jokowi mengimbau, untuk menghadapi kondisi tersebut diperlukan cara baru yang luar biasa dengan memanfaatkan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan baik.
“Perluasan dan pendalaman nilai Pancasila, tidak bisa dilakukan dengan cara-cara biasa. Diperlukan cara-cara baru yang luar biasa, memanfaatkan perkembangan ilmu pengetahuan dan tekhnologi, terutama industri 4.0. Pancasila sekaligus menjadi kontes dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan tekhnologi yang ke Indonesiaan” tutur Presiden.
Tidak lupa Jokowi mengajak seluruh aparat pemerintah, tokoh agama dan masyarakat, kaum profesional, generasi muda dan seluruh rakyat Indonesia, untuk bersatu padu agar dapat bergerak aktif dalam memperkokoh nilai-nilai pancasila. demi mewujudkan Indonesia maju seperti yang dicita-citakan. (sri/red)