KUALA KURUN, inikalteng.com – Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas Binartha mengatakan wajib pajak yang sadar akan kewajibannya sebagai penentu arah program pembangunan daerah.
“Masyarakat agar tepat waktu bayar pajak untuk kelangsungan pembangunan daerah,” kata anggota DPRD Gumas Binartha di Kuala Kurun, Senin (7/10/2024).
Ia mengingatkan, masyarakat harus berpartisipasi dan berkontribusi kepada daerah dalam membayar pajak. Peran pajak dapat optimal apabila masyarakat sadar akan kewajibannya.
“Kesadaran masyarakat dalam membayar pajak sangat dibutuhkan, karena ini juga tertuang dari hasil reses dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), ujar Binartha.
Politisi Partai Golkar ini menyebutkan, dana yang berasal dari penerimaan pajak itu dipakai untuk pembangunan daerah.
Dibagian lain, Binartha juga menyoroti PBS yang beriventasi agar segera membayar wajib pajak. Peran pemda sangat dibutuhkan untuk mengawasi PBS yang tidak aktif mambayar pajak.
“Jika potensi pajak benar-benar tergarap secara optimal, baik dari PBS dan lainnya dipastikan PAD terus meningkat dengan signifikan,” ungkapnya.
Penulis : Heriyadi
Editor : Yohanes Frans Dodie
Komentar