Wakil Ketua DPRD Barsel Gagal Divaksin Tahap Pertama

BUNTOK – Sempat gagal menjalani vaksinasi tahap pertama, Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Hj Enung Irawati kini baru bisa divaksin Covid-19 pada tahap kedua.

Pelaksanaannya berbarengan dengan Bupati Barsel dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) kabupaten setempat di Puskesmas Buntok, Selasa (16/2/2021).

Baca Juga :  Ketua MUI Kapuas Imbau Masyarakat Tetap Ikuti Program Vaksinasi di Bulan Puasa

“Pada gelombang pertama vaksinasi Covid-19 kemarin, saya belum bisa. Karena sesuai hasil pemeriksaan tim medis saat itu, kondisi tubuh saya kurang sehat. Baru hari ini baru bisa divaksin,” ujarnya ketika dibincangi awak media.

Hi Enung juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar jangan merasa takut jika pada saatnya nanti mendapat giliran untuk menerima vaksin.

Baca Juga :  Bupati Kapuas Pimpin Rapat Bahas Kedatangan Tim IGC

“Kita nggak perlu takut atau ragu-ragu. Karena vaksin Covid-19 ini sudah aman, suci dan halal yang dinyatakan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Pusat dan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI),” bebernya.

Baca Juga :  Setelah Divaksin Anggota DPRD Kotim Tumbang, Ini Penyebabnya

Wanita berhijab ini menguraikan, kendati kita sudah divaksin, namun harus tetap menaati protokol kesehatan dengan menerapkan 3M, yaitu menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun di air mengalir dan menggunakan masker setiap kali kita beraktivitas di luar rumah. (hly/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA