Warga Keluhkan Jalur Cempaka Mulia Timur ke Terantang Rusak Parah

SAMPIT, inikalteng.com – Warga Jalan poros Cempaka Mulia Timur menuju Desa Terantang Kecamatan Seranau, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengeluhkan kondisi jalan yang rusak parah dan berlumpur akibat diguyur hujan dalam beberapa hari ini. Kondisi itu membuat aktivitas warga sangat terganggu.

“Saya mendapat keluhan dari masyarakat Desa Terantang terkait jalan poros yang menuju Cempaka Mulia Timur rusak parah dan berlumpur, hingga membuat aktivitas warga jadi terganggu,” kata Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Kotim H Abdul Kadir di Sampit, Senin (5/5/2023)

Baca Juga :  Perangkat Desa Minta Anggota Dewan Maksimalkan Pengawasan

Menurutnya, kondisi tersebut sudah berlangsung cukup lama dan semakin lama semakin parah. Apalagi dalam beberapa hari ini hujan terus terjadi, jalanan yang berlubang bahkan digenangi air, hingga menyebabkan pengendara harus ekstra hati-hati jika melewati jalan tersebut.

“Akibat kondisi tersebut, jalan tersebut rawan kecelakaan. Ada yang terperosok ke dalam jalan rusak yang dipenuhi kubangan air, ada juga yang jatuh terpeleset karena kondisi jalan yang licin,” ujar Abdul Kadir.

Dia berharap jalan tembus itu dapat menjadi prioritas oleh pemerintah Kabupaten Kotim untuk dituntaskan hingga sampai ke Kecamatan Seranau dan juga diperbaiki secara permanen dengan melakukan pengaspalan. Pendanaannya dapat dianggarkan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Kotim tahun 2023 ini. “Kami berharap jalan tersebut segera diperbaiki. Karena selama ini jalan tersebut hanya ditimbun dengan tanah, sehingga kalau ada hujan menjadi lumpur dan berair yang mengakibatkan jalan itu jadi licin,” ucapnya.

Baca Juga :  Jalan Bangkirai - Tanah Mas akan Segera Dibangun

Politisi Partai Golkar ini juga mengatakan, dengan bagusnya jalan itu nanti dapat mendorong laju pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di dua kecamatan tersebut. Sehingga desa-desa yang ada di wilayah tersebut juga bisa lebih maju, mandiri dan berkembang karena mobilitas semakin lancar.

Baca Juga :  Muda Mudi Terekam CCTV Diduga Berbuat Mesum di Stadion Sampit

“Dengan bagusnya jalan tersebut akan membawa dampak positif, terhadap pertumbuhan ekonomi di desa wilayah Mentaya Seberang, bahkan dampaknya juga akan dirasakan masyarakat di wilayah perkotaan, dengan meningkatnya daya beli masyarakat. Maka kami berharap perbaikan jalan tersebut segera dilakukan,” tuturnya. (ya/red1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA