oleh

Warga Kotim Diimbau Hindari Tempat Keramaian

SAMPIT – Selain diimbau tidak berjabat tangan, warga di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) diharapkan untuk sementara waktu agar menghindari kerumunan banyak orang atau tempat-tempat keramaian.

Imbauan tersebut disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotim H Halikinnor di Sampit, Rabu (18/3/2020).

Baca Juga :  PWI Kalteng Perkuat Sinergisitas dengan BPK RI Perwakilan Kalteng

Menurutnya, imbauan agar warga untuk sementara waktu tidak berjabat tangan dan menghindari tempat keramaian sangat penting sebagai salah satu upaya antisipasi agar terhindar dari virus corona atau covid-19.

“Untuk sementara waktu masyarakat jangan kontak tangan langsung kepada siapapun, serta jangan tersinggung apabila ada yang tidak ingin bersalaman,” kata Halikinnor.

Baca Juga :  Menteri PPPA RI Luncurkan DRPPA Bebas Stunting di Kalteng

Tidak hanya itu, ia berharap organisasi perangkat daerah di lingkup Pemkab Kotim untuk menyosialisasikan kepada masyarakat agar tidak melakukan jabat tangan guna menghindari penyebaran virus Corona.

“Saya berharap SOPD ikut menyosialisasikan kebijakan ini kepada perusahaan swasta juga kepada masyarakat. Ini penting supaya kita semua dapat menjaga diri dengan pola hidup sehat,” kata dia. (red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA