KASONGAN, inikalteng.com – Anggota DPRD Kabupaten Katingan Firdaus ST mengingatkan kepada seluruh masyarakat di wilayah setempat agar waspada terhadap datangnya penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) dan disentri serta penyakit lainnya saat pancaroba.
Legislator asal daerah pemilihan II ini mengingatkan agar masyarakat mulai saat ini harus melakukan berbagai upaya untuk mencegah terserangnya penyakit DBD dan disentri serta berbagai jenis penyakit lainnya tersebut.
Di antaranya, melakukan pembersihan di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing. Misalnya, membersihkan parit dan halaman rumah. “Sehingga kuman, virus yang mendatangkan berbagai penyakit tidak bersarang di lingkungan tempat tinggal kita,” kata Firdaus, Selasa (17/1/2023)
Yang tidak kalah pentingnya juga, lanjut dia, adalah menguras air di dalam bak mandi atau di wc setiap harinya. “Sedangkan di halaman rumah, jika ditemukan botol atau kaleng bekas, agar secepatnya dikubur,” ujarnya.
Sebab, nyamuk jenis aedes agypti yang mendatangkan penyakit DBD dimaksud, lanjutnya, biasanya suka bersarang di tempat-tempat tersebut yang tertampung air.
Tidak hanya itu, ia meminta Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat melalui puskesmas di masing-masing kecamatan, tentang bahaya penyakit DBD dan Disentri.
“Sosialisasikan juga cara cara mengantisipasi berbagai penyakit tersebut,” kata legislator Partai Amanat Nasional (PAN) ini. (hs/red3)