Wujudkan Pembangunan Integritas Melalui Perubahan Pola Pikir dan Budaya Kerja ASN

KUALA KURUN, inikalteng.com – Penjabat Bupati Gunung Mas, Herson B Aden mengimbau seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) RSUD Kuala Kurun untuk meningkatkan tata kelola pemerintahan yang baik melalui perubahan pola pikir dan budaya kerja.

“Saya berharap kepada seluruh ASN RSUD Kuala Kurun untuk terus meningkatkan tatakelola pemerintahan yang baik, transparansi dan akuntabilitas dengan langkah perubahan pola pikir dan budaya kerja serta komitmen pelayanan yang cepat dan baik,”ungkap Herson, Senin (5/8/2024).

Baca Juga :  Deklarasi Pasangan Abdul Razak-Sri Suwanto Menuju Pilgub Kalteng 2024

Ia mengatakan, pemerintahan yang baik, transparansi dan akuntabilitas merupakan hal yang sangat penting bagi kemajuan suatu wilayah. Di RSUD Kuala Kurun, ASN memiliki tugas penting untuk memberikan pelayanan kesehatan yang baik dan memastikan bahwa tata kelola pemerintahan diatur dengan baik.

“Untuk mencapai tujuan ini diperlukan perubahan pola pikir dan budaya kerja yang positif. ASN RSUD Kuala Kurun harus lebih fokus pada pelayanan yang cepat dan baik,” bebernya.

Baca Juga :  Capaian Prevalensi Stunting di Gumas Turun 2,71 Persen

Herson menginginkan ASN harus lebih responsif dalam mengatasi keluhan masyarakat dan menyelesaikan masalah dengan kecepatan tinggi. Hal ini lebih penting, di mana masyarakat membutuhkan pelayanan kesehatan dengan segera.

“ASN juga harus meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam tata kelola pemerintahan. Hal ini dapat dilakukan dengan memastikan setiap prosesnya tercatat dengan baik dan terbuka untuk publik. ASN juga harus melaporkan segala aktivitas dan transaksi keuangan dengan jelas dan terperinci,” ujarnya.

Baca Juga :  Ikuti Arahan Gubernur, MAN Kota Belajar di Rumah Sampai 14 April

Lebih lanjut Pj Bupati Gumas ini menambahkan, pola pikir dan budaya kerja yang positif juga harus dipupuk dalam setiap lini organisasi RSUD Kuala Kurun, bukan hanya di kalangan pejabat tinggi.

penulis: Heriyadi
editor : Adinata

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA