Ini Tahun Lulusan yang Dapat Mengikuti UTBK

PALANGKA RAYA – Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2020 di lingkungan Universitas Palangka Raya (UPR), dapat diikuti lulusan dari pendidikan menengah, seperti SMA, MA, dan SMK sederajat.

Namun untuk tahun lulusannya, diatur hanya untuk lulusan pendidikan menengah tahun 2018, 2019, dan 2020. Selain itu, untuk lulusan Paket C tahun 2018, 2019, dan 2020.

Rektor UPR Dr Andrie Elia SE MSi didampingi Wakil Rektor Bidang Kademik Prof Dr Ir Salampak MS, dan para Kepala Biro lingkup UPR kepada awak media, Selasa (16/6/2020), menjelaskan, UTBK dilaksanakan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).

Baca Juga :  Layanan Tranfortasi Masih Perlu Mendapat Perhatian

Sedangkan untuk tahun lulusan yang dapat mengikuti UTBK hanya 2018, 2019, dan 2020, berdasarkan keputusan rapat Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI). Itu dilakukan, untuk memberi kesempatan bagi universitas swasta di Indonesia merekrut mahasiswa baru.

“Selain itu, UTBK ini merupakan syarat utama untuk mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN),” sebutnya.

Namun selama Covid-19, lanjutnya, terjadi perubahan. Di mana selama pandemi Covid-19, hanya melaksanakan Tes Potensi Skolastik (TPS) untuk mengukur kemampuan cognitif, yaitu kemampuan penalaran dan pemahaman umum yang dianggap penting untuk keberhasilan di sekolah formal.

Baca Juga :  Asisten III Setda Mura Dampingi Sekda Kalteng Buka Pasar Murah di Kelurahan Beriwit

“Jadwal pelaksanaan UTBK ini, akan dimulai pada 5 sampai 13 Juli 2020, yang terbagi dalam 38 sesi, dan pengumuman akan disampaikan pada 25 Juli 2020. Peserta dalam mengikuti UTBK ini, tetap mengacu pada protokol kesehatan Covid-19,” terangnya.

Untuk ruang ujian, tambah Ketua Kagama Kalteng ini, telah disiapkan 15 ruangan, yang terdiri dari 12 ruangan di lingkungan UPR, dan 3 ruangan lainnya di STIMIK Palangka Raya.

Baca Juga :  Penjabat Daerah Harus Perhatikan Kepentingan Masyarakat

Sementara, Prof Salampak menuturkan, pelaksanaan pendaftaran UTBK masih dibuka hingga 20 Juni 2020.

Sebab terpantau belakangan, proses pendaftaran UTBK di LTMPT sempat sepi pendaftar. Padahal berdasarkan data sebelumnya, terdapat 10.000 lebih pendaftar dari Kalteng.

“Masih ada kesempatan untuk calon peserta, karena pendaftaran UTBK  masih dibuka sampai 20 Juni 2020. Sehingga bagi calon peserta yang telah punya akun, diminta segera melakukan pendaftaran,” tutup Prof Salampak. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA