SAMPIT,inikalteng.com– Mengusung tema “Maju Bersama Indonesia Raya,”serta Semangat memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Pegawai (Lapas) Kelas IIB Sampit, Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah, menggelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang berlangsung dengan penuh khidmat, di halaman dalam Lapas Sampit, Senin (28/10/2024).
Bertindak sebagai Komandan Upacara, Kasubsi Keamanan Lapas Sampit Mathali. Upacara yang juga diikuti oleh perwakilan dari Warga Binaan Lapas Sampit ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Sampit, Meldy Putera, yang bertindak sebagai Pembina Upacara.
Dalam amanatnya Kalapas Sampit menyampaikan pesan penting yang mengingatkan seluruh peserta akan arti penting Sumpah Pemuda sebagai simbol persatuan bangsa. Beliau juga menekankan pentingnya peran pemuda dalam menjaga persatuan dan terus berkontribusi untuk kemajuan Indonesia.
“Bulan pemuda dan peringatan Hari Sumpah Pemuda 2024 ini berbarengan dengan masa transisi Pemerintahan baru yang akan mengorkestrasi langkah bangsa indonesia mewujudkan target target Pembangunan jangka menegah sebagai landasan target 2045, yaitu terwujudnya Indonesia Emas yang bercirikan kemajuan dan kesejahteraaan yang makin tinggi,” ujar Meldy Putera dalam amanatnya.
Melalui kegiatan ini, Lapas Sampit menegaskan komitmennya untuk selalu menanamkan nilai-nilai persatuan dan kebangsaan kepada seluruh pegawai dan Warga Binaan, sebagai bagian dari pembinaan mental dan moral dalam menciptakan individu yang lebih baik.
Penulis : Ardi
Editor : Ika
Komentar