PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Masyarakat Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) diimbau agar selalu waspada terhadap Penyakit Deman Berdarah Dengue (DBD).
Imbauan tersebut disampaikan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya Sigit K Yunianto, Minggu (5/3/2023).
Menurut politisi PDI Perjuangan ini, kewaspadaan masyarakat terhadap penyakit DBD sangat penting. Pasalnya, penyakit tersebut sering muncul ditengah musim hujan seperti sekarang ini.
“Harus waspada terhadap berbagai penyakit yang timbul akibat curah hujan, seperti DBD dan infeksi saluran pernapasan akut (ISPA),” kata Sigit.
Ia menyarankan agar masyarakat Kota Palangka Raya dapat mengkonsumsi makanan bergizi, menerapkan pola hidup sehat dan membersihkan lingkungan sekitar rumah masing-masing.
“Siapa pun bisa sakit, namun kalau kita menjaga dengan baik pola kesehatan tubuh dan kebersihan lingkungan, saya yakin kita selalu sehat dan aman tidak terserang berbagai penyakit,” pungkasnya. (sl/red3)
Komentar