oleh

Operasi Pasar Murah untuk Stabilkan Harga Bahan Pokok Jelang Idul Adha

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Menjelang Hari Raya Idul Adha tahun 2024 harga bahan pokok seperti gula pasir, minyak goreng dan beras di pasaran mengalami kenaikan signifikan sehingga masyarakat kesulitan memperoleh bahan pokok yang semakin mahal.

Untuk meredakan kesulitan ini, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah bersama dengan Pemerintah Kota Palangka Raya melalui dinas terkait mengadakan operasi pasar murah di Flamboyan Bawah, Kelurahan Langkai, Kecamatan Pahandut, Jumat (7/6/2024).

Baca Juga :  Parkir di Kawasan Pasar Besar Palangka Raya akan Ditata

Ratusan masyarakat dari Flamboyan Bawah tampak tertib mengantri untuk mendapatkan bahan pokok yang disediakan dalam operasi pasar murah tersebut.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMDes) Provinsi Kalimantan Tengah, Aryawan menyebutkan operasi pasar murah ini diadakan untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau.

“Kita tentu tahu jelang Hari Raya Idul Adha ini, hampir semua kebutuhan pokok mengalami kenaikan harga cukup tinggi. Pemerintah memiliki kewajiban membantu masyarakat melalui pasar murah agar masyarakat bisa mendapatkan bahan pokok dengan harga yang lebih terjangkau,” ucapnya.

Baca Juga :  PBS Wajib Lindungi Pekerja

Sementara itu, Lurah Langkai, Sri Wanti menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dan Pemerintah Kota Palangka Raya yang telah mengadakan pasar murah.

“Pada operasi pasar murah ini masyarakat bisa mendapat 10 kilogram beras, 1 kilogram gula pasir serta 1 liter minyak goreng dalam bentuk paket dengan subsidi sebesar Rp 180 ribu, sehingga masyarakat hanya membayar Rp 20 ribu untuk paket,” ujarnya.

Baca Juga :  Wali Kota Palangka Raya Pastikan Penerapan Protokol Kesehatan Dimaksimalkan

Sri menjelaskan, untuk mendapatkan paket tersebut, kupon telah diberikan kepada RT setempat yang kemudian dibagikan kepada masyarakat.

“Masyarakat bisa mendapatkan paket tersebut dengan menunjukkan kupon dan menyerahkan fotokopi kartu keluarga,” jelasnya.

Dirinya berharap kegiatan pasar murah ini dapat berlanjut karena sangat membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau.

Penulis  : Nopri

Editor    : Zainal

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA