oleh

PT HPL Bantu Perbaiki Jalan Rusak Rabauh-Karitak

KUALA KURUN, inikalteng.com – PT Hutan Produksi Lestari (HPL), merespon keluhan masyarakat terkait jalan rusak Sepang-Kurun, tepat di Desa Rabauh-Tanjung Karitak, Kecamatan Sepang, Kabupaten Gunung Mas (Gumas). Perbaikan berupa pengerasan dengan batu di titik yang rusak, dilakukan dengan menurunkan tim dan alat berat.

“Perbaikan jalan rusak Rabauh -Tanjung Karitak, sebagai bentuk perhatian kami terhadap keadaan yang ada. Kami berkomitmen memperhatikan dan mendukung keadaan infrastruktur jalan maupun jembatan yang ada di sekitar perusahaan,” ungkap salah satu staf hubungan masyarakat (humas) PT HPL, Edy Slamet dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (12/6/2021).

Selama perbaikan lanjutnya, PT HPL minta maaf kepada masyarakat atas gangguan dalam perjalanan. Pihaknya berusaha melakukan perbaikan dengan cepat dan tepat, untuk menghasilkan hasil perbaikan yang baik.

Baca Juga :  Masyarakat Harus Berperan Aktif Awasi Penggunaan DD

Selain perbaikan jalan rusak, PT HPL juga melakukan pemasangan rambu tanda hati-hati di ruas persimpangan, di sisi jalan Desa Dahian Tambuk. Hal ini dilakukan, sebagai bentuk kepedulian terhadap keselamatan dalam berlalu lintas. Karena keselamatan nomor satu.

“Semua ini kami lakukan demi kemitraan baik kami dengan masyarakat dan Pemerintah Daerah Kabupaten Gunung Mas,” katanya.

Ia pun membeberkan, komitmen PT HPL kepada masyarakat sekitar perusahaan melalui corporate social responsibility (CSR), antara lain dilakukannya pemasangan listrik untuk warga tidak mampu, membantu sekolah guna meningkatkan kualitas pendidikan, membantu masyarakat sekitar pabrik, pembagian sembako, membantu mitra lainnya, seperti organisasi kemasyarakatan (ormas) dalam menunjang kegiatannya, dan kegiatan lainnya melalui CSR.

Baca Juga :  Hari Jadi ke 66 Kalteng Momentum Bangkitkan Semangat Kerbersamaan

“Kegiatan yang kami lakukan didahului dengan verifikasi dan pengkajian oleh tim, sehingga apa yang kami lakukan terukur dan tepat sasaran,” tegasnya.

PT HPL kembali berharap, dukungan doa dari masyarakat agar usaha yang dilakukan mereka aman dan lancar. PT HPL tetap keukueh dengan komitmennya, untuk peduli dengan masyarakat dan menjalin komunikasi yang baik dengan eksekutif maupun legislatif, dalam bersama-sama membangun Kabupaten Gumas yang maju, sejahtera dan bermartabat.

Terpisah, anggota DPRD Gumas Pdt Rayaniatie Djangkan menyambut baik apa yang dilakukan PT HPL. Ia mengimbau yang dilakukan PT HPL dapat diikuti PBS (Perusahaan Besar Swasta) lainnya di wilayah dapil satu, dua dan tiga.

Baca Juga :  Kadiskominfosantik Kalteng Sebut Pers Punya Peran Penting Dalam Pembangunan Indonesia

“PBS tidak semata-mata mengejar keuntungan, tapi harus peduli dengan keadaan yang ada di sekitarnya,” tukas legislator tiga periode tersebut.

Sementara, ketua DPRD Gumas Akerman Sahidar kembali mengimbau, truk PBS yang membawa muatan untuk memiliki kesadaran dengan tidak membawa muatan yang melebihi ketentuan.

“Kami berharap pihak PBS memperhatikan dan mentaati ketentuan yang ada, dengan tidak membawa muatan yang melebihi memampuan badan jalan. Kalau hal itu tidak diindahkan, kerusakan jalan provinsi akan tetap berlanjut,” kata Akerman. (red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA