KUALA KURUN, inikalteng.com – Wakil rakyat dari fraksi partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Rayaniatie Djangkan berkomitmen akan mengawal perbaikan infrastruktur jalan kota.
“Saya sebagai lembaga legislatif Gumas akan mengawal terus dari skala prioritas pada perbaikan di beberapa titik jalan dalam Kota Kuala Kurun yang rusak dan berlubang,” ujar Rayaniatie di Kuala Kurun, Selasa (8/2/2022).
Menurutnya, perbaikan jalan itu harus prioritas mengingat dapat membahayakan masyarakat sebagai pengguna jalan. Kemudian nantinya berakibat pada terjadinya kecelakaan lalu lintas (lakalantas).
“Adapun rencana perbaikan jalan dalam kota oleh Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Gumas itu memang sangat mendesak, karena sudah diprogramkan sebelumnya yang dianggarkan dari APBD tahun 2022”, sebut Rayaniatie.
Anggota DPRD Gumas dari dapil I meliputi Kecamatan Kurun, Mihing Raya, dan Sepang ini menambahkan, perbaikan jalan dalam kota harus benar-benar memperhatikan kualitas, sehingga tidak akan mengalami kerusakan.
Karena menurutnya, kalau tidak segera diperbaiki jalan yang berlubang, pasti sangat mengganggu kenyamanan masyarakat saat melintas. Tak hanya jalan dalam kota saja, namun jalan dan jembatan yang rusak juga harus diperhatikan.
Terpisah, Kepala Dinas Perkerjaan Umum Kabupaten Gumas Baryen mengatakan pada titik jalan dalam kota yang berlubang memang diperbaiki di tahun 2022 ini. Begitu pula badan jalan juga dilakukan penambalan.
Diketahui, ada beberapa titik jalan di dalam kota sudah banyak yang berlubang seperti Jalan Yos Sudarso, Jalan Sabirin Muchtar, Jalan Brigjen Katamso, Jalan Diponegoro, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Letjen Suprapto, dan lainnya. (hy/red4)
Komentar