oleh

UPR Kembali Buka Penerimaan Mahasiswa Baru 2021

PALANGKA RAYA, inikalteng.com – Pasca penerimaan mahasiswa baru tahun pelajaran 2021/2022 melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), kini Universitas Palangka Raya (UPR) kembali membuka penerimaan mahasiswa baru dari jalur Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri Wilayah Barat (SMMPTN-Barat). Penerimaan mahasiswa baru kali ini dilakukan bersama dengan 17 PTN lainnya yang berada di wilayah Barat Indonesia.

Wakil Rektor UPR Bidang Akademik Prof Dr Ir Salampak Dohong MS mengatakan, pendaftaran mahasiwa baru jalur SMMPTN-Barat tahun 2021 dimulai sejak 17 Mei hingga 21 Juni 2021 pukul 16.00 WIB. Proses pendaftaran dilakukan secara online melalui situs resmi http://pendaftaran.smmptnbarat.id/.

Baca Juga :  Rektor UPR Resmi Membuka Pelaksanaan UTBK 2023

“Penerimaan mahasiswa baru melalui jalur SMMPTN-Barat 2021 ini merupakan salah satu pilihan alternatif setelah jalur SNMPTN dan SBMPTN yang sudah dilaksanakan pada beberapa waktu lalu,” kata Salampak dalam paparannya di hadapan sejumlah awak media di ruang kerjanya, Kamis (19/5/2021).

Dijelaskan, biaya pendaftaran mahasiswa baru kali ini adalah sebesar Rp350.000. Untuk pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) SMMPTN-Barat 2021 ini dijadwalkan selama 10 hari mulai 28 Juni sampai 7 Juli 2021. Khusus di UPR, tempat pelaksanaan UTBK SMMPTN sama dengan tempat UTBK SBMPTN beberapa waktu lalu.

Sedangkan pelaksanaan UTBK-nya dimulai pada 28 Juni hingga 7 Juli 2021, dan hasilnya diumumkan pada 14 Juli 2021 pukul 16.00 WIB.

Baca Juga :  Puncak Dies Natalis Ke-58, UPR Wujudkan Persatuan dalam Keberagaman

Untuk jenis tes yang dibagi ke dalam dua kelompok, yakni Kelompok Sains dan Teknologi (SAINTEK) dan Kelompok Sosial dan Humaniora (SOSHUM). Materi ujian kelompok SAINTEK meliputi Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi. Sementata Kelompok SOSHUM materi ujiannya terdiri dari Geografi, Sejarah, Sosiologi, dan Ekonomi.

Metoda ujian yang digunakan pada tahun ini sudah mengikuti model UTBK-SBMPTN yaitu CAT (Computer Assisted Test).

“Pada tahun 2021 ini, UPR menyediakan kuota penerimaan mahasiswa baru melalui jalur SMMPTN-Barat, ada sebanyak 1.051 kursi dengan 41 Program Studi (Prodi),” jelas Salampak didampingi
Karo Akademik, Kemahasiswaan dan Perencanaan Iring SE MSi dan Tim IT UPR Vincentius Abdi ST MT.

Baca Juga :  UPR Gelar Upacara Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI

“Pendaftar hanya diperbolehkan mengambil maksimal dua pilihan, dan mengisi formulir pendaftaran yang tersedia pada halaman website tersebut. Ikuti petunjuk yang tersedia, agar terhindar dari kesalahan saat pengisian formulir pendaftaran,” ucapnya.

Pihak berharap, kesempatan yang baik ini dapat dipergunakan oleh masyarakat luas, khususnya para generasi muda di Kalteng yang ingin mengembangkan kompetensi dan kapasitasnya untuk menjadi Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dan memiliki daya saing global, dengan mendaftar dan bergabung menjadi mahasiswa UPR. (red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA