oleh

Wali Kota Ajak Masyarakat Mendukung dan Mengikuti Protokol Kesehatan

PALANGKA RAYA – Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin, mengajak masyarakat di wilayah setempat untuk mendukung dan mengikuti protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kita harus bersama-sama bersatu-padu memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Salah satunya dengan menajankan protokol kesehatan dan mendukung setiap kebijakan pemerintah berkaitan dengan memutus mata rantai penyebaran pandemi ini,” kata Fairid, Senin (6/7/2020).

Menurutnya, keikutsertaan masyarakat mendukung dan mengikuti protokol kesehatan sangat penting. Selain memutus mata rantai penyebaran Covid-19, juga untuk menjadi Kota Palangka kembali ke Zona Hijau.

Baca Juga :  PMI Bartim Diminta Aktif Dalam Aksi Sosial Kemanusiaan

“Saya berharap semuanya berperan aktif memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Dukung pemerintah, kemudian masyarakat harus disiplin menjalankan protokol kesehatan,” ucapnya.

Apresiasi Personel Gabungan Gugus Tugas

Tidak hanya itu, Wali Kota Palangka Raya ini mengapresiasi seluruh personel gabungan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 kota setempat. Apresiasi tersebut diberikan, karena tanpa henti-hentinya memberikan pelayanan dan edukasi kepada masyarakat untuk memutus mata rantai penyebaran virus korona.

Baca Juga :  BI Kalteng Ajak Masyarakat Berpartisipasi dalam Donor Darah

“Saya apresiasi seluruh personel Gugus Tugas Covid-19. Tak lelah memberikan edukasi dan imbauan kepada masyarakat tentang langkah-langkah yang dilakukan pemerintah. Maka itu saya pun berharap masyarakaat mendukung untuk mengikuti ajuran pemerintah,” sebutnya.

Baca Juga :  Bank Mandiri Tak Hiraukan Somasi dari Nasabah

Selain itu, tambah Wali Kota Palangka Raya tersebut, di pandemi saat ini seluruh personel terus hadir di tengah-tengah masyarakat. Tak hanya itu, tim Gugus Tugas juga melakukan patroli dan penjagaan di batas masuk kota Palangka Raya.

“Pagi, siang, malam, dan sore personel gugus tugas terus bergerak untuk menyampaikan anjuran pemerintah. Salut dan apresiasi buat mereka,”ucapnya lagi. (red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BACA JUGA